21 Oktober 2013

Prediksi AC Milan vs Barcelona 23 Oktober 2013

Prediksi AC Milan vs Barcelona 23 Oktober 2013 - Preview Prediksi Skor Akurat Pertandingan AC Milan vs Barcelona Grup H Liga Champions. Pertandingan ini akan disiarkan LIVE di CSTV pada hari Rabu, 23 Oktober 2013, pukul 01.45 WIB.


AC Milan vs Barcelona


Ini adalah musim keempat secara beruntun, kedua tim bertemu di Liga Champions. Musim lalu, Barcelona berhasil menyingkirkan AC Milan di perdelapan final dengan agregat 4-2. Padahal Milan unggul 2-0 lebih dulu di leg pertama di San Siro, namun Barcelona menang telak 4-0 di Camp Nou.

Starting XI kedua tim di San Siro musim lalu :

AC Milan : Abbiati, Mexes, Zapata, Abate, Constant, Muntari, Boateng, Ambrosini, Montolivo, Pazzini (Niang 75′), El Shaarawy (Traore 87′).

Barcelona : Valdes, Alves, Puyol (Mascherano 88′), Pique, Alba, Busquets, Fabregas (Alexis 62′), Xavi, Iniesta, Pedro, Messi.

Kedua tim telah bertemu 17 kali di semua kompetisi, dimana Barcelona meraih tujuh kemenangan dan Milan lima kemenangan. Barcelona mencetak total 26 gol, dan Milan 21 gol. Total rekor kandang Milan melawan Barcelona adalah tiga kemenangan, dua imbang, dan tiga kekalahan.

Terakhir kali kedua tim bertemu di fase grup Liga Champions, adalah musim 2011/12 lalu. Saat itu Milan takluk 2-3 dari Barcelona di San Siro. Dan pada akhirnya Milan finis di peringkat-2 di bawah Barcelona.

Di Grup H Liga Champions musim ini, Barcelona menduduki puncak klasemen dengan poin sempurna dari dua laga, sementara Milan membuntuti di bawahnya dengan empat poin dari dua laga. Kemenangan pada laga ini akan membawa Barcelona unggul lima poin dari tim di peringkat-2.

Kemenangan 2-0 Milan atas Barcelona di San Siro musim lalu adalah kemenangan pertama dari tujuh laga kandang melawan tim-tim La Liga. Total rekor kandang Milan melawan tim-tim Spanyol adalah 11 kemenangan, enam imbang, dan enam kekalahan. Total rekor tandang Barcelona melawan tim-tim Italia adalah enam kemenangan, tujuh imbang, dan enam kekalahan. Sebanyak sembilan dari 13 gol terakhir Milan tercipta setelah menit ke-80.

Barcelona mencatat passing terbanyak diantara tim-tim lainnya di Liga Champions, dengan tingkat akurasi 87%. Lionel Messi menjadi pemain pertama yang mencetak empat hat-trick di Liga Champions, ketika mencetak tiga gol ke gawang Ajax. Itu adalah hat-trick Messi yang ke-24 bersama Barcelona.


Head to Head AC Milan vs Barcelona :
13 Mar 2013 : Barcelona 4-0 Milan (Liga Champions)
21 Feb 2013 : Milan 2-0 Barcelona (Liga Champions)
4   Apr 2012 : Barcelona 3-1 Milan (Liga Champions)
29 Mar 2012 : Milan 0-0 Barcelona (Liga Champions)
24 Nov 2011 : Milan 2-3 Barcelona (Liga Champions)

20 Okt 2013 : Milan 1-0 Udinese (Serie A)
7   Okt 2013 : Juventus 3-2 Milan (Serie A)
2   Okt 2013 : Ajax 1-1 Milan (Liga Champions)
29 Sept 2013 : Milan 1-0 Sampdoria (Serie A)
26 Sept 2013 : Bologna 3-3 Milan (Serie A)

20 Okt 2013 : Osasuna 0-0 Barcelona (La Liga)
6   Okt 2013 : Barcelona 4-1 Valladolid (La Liga)
2   Okt 2013 : Celtic 0-1 Barcelona (Liga Champions)
28 Sept 2013 : Almeria 0-2 Barcelona (La Liga)
25 Sept 2013 : Barcelona 4-1 Real Sociedad (La Liga)

Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs Barcelona :

AC Milan : Amelia - Abate – Mexes – Zapata – Constant - Poli – Montolivo – Muntari - Kaka - Matri – Robinho

Barcelona : Valdes - Alves – Puyol – Pique – Adriano - Xavi – Busquets – Iniesta - Pedro – Messi – Neymar

Bursa Taruhan/ Voor AC Milan vs Barcelona : AC Milan 0 - 1 Barcelona

Prediksi Skor Pertandingan AC Milan vs Barcelona : AC Milan 2 - 1 Barcelona





Tidak ada komentar:

Posting Komentar